Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2014

BATUAN BEKU

BATUAN BEKU BATUAN Batuan adalah benda alam yang menjadi penyusun utama bumi. Kebanyakan batuan merupakan campuran mineral yang tergabung secara fisik satu sama lain. Beberapa batua terutama tersusun dari satu jenis mineral saja, dan sebagian kecil lagi dibentuk oleh gabungan mineral, bahan organik serta bahan- bahan vulkanik. Berdasarkan kejadiannya (genesa), tekstur dan komposisi mineralnya dapat di bagi menjadi tiga, yaitu : 1. Batuan Beku (Igneous Rocks) 2. Batuan Sedimen (Sedimentory Rocks) 3. Batuan Metamorf (Metamorphic Rocks) 2.1.1 Batuan Beku (Igneous Rocks) Batuan beku berasal dari cairan magma yang membeku akibat mengalami pendinginan. Menurut ilmu petrologi semua bahan beku terbentuk dari magma karena membekunya lelehan silikat yang cair dan pijar. Magma yang cair dan pijar itu berada di dalam bumi dan oleh kekuatan gas yang larut di dalamnya naik ke atas mencari tempat-tempat yang lemah dalam kerak bumi seperti daerah patahan/rekahan. Magma akan keluar